Ini Pesan Habib Umar Assegaf Untuk Elly Lasut Demi BMR.

Photo. Habib Umar bin Ali bin Abdulqodir Assagaf., dan calon Gubernur Sulut Elly Engelbert Lasut.

NEFAnews.com – Pimpinan Majelis Dzikir Ittihadul Umm

at, Habib Umar bin Ali bin Abdulqodir Assagaf., menitipkan amanah penting kepada Calon Gubernur Sulawesi Utara, Elly Engelbert Lasut.

Amanah yang disampaikan Habib Umar untuk Elly Lasut tersebut, demi untuk kepentingan umat dan masyarakat Bolaang Mongondow Raya (BMR).

Saat menyambut kedatangan Elly Lasut di Sekretariat Majelis Dzikir Ittihadul Ummat, Desa Nuangan, Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Habib Umar menyampaikan agar jika terpilih nanti perhatikan BMR.

“Saya sebagai masyarakat Boltim khususnya dan BMR umumnya, menitipkan pesan kepada Calon Gubernur Sulut, Elly Lasut., agar memperhatikan BMR. Satu permintaan kami, ambilah putra dari BMR untuk menduduki jabatan strategis di pemerintahan Provinsi Sulut yakni Sekretaris Provinsi yang sekaligus sebagai representasi kelompok muslim di Sulut,” ucap Habib.

Selain itu Habib Umar juga meminta untuk kelak jika terpilih, jadilah pemimpin yang amanah.

“Lewat kesempatan ini juga saya berpesan kepada Elly Lasut., kelak jika terpilih, jadilah pemimpin yang amanah tanpa melihat suku ras dan agama, serta menyamaratakan pembangunan di seluruh wilayah Sulawesi Utara,” pesan Habib Umar mengakhiri sambutanya.

Dalam kesempatan ini pula, Elly Lasut didoakan oleh Habib Umar dan para Imam dan Pendeta serta tokoh masyarakat yang sempat hadir.

Kunjungan silaturahmi Elly Lasut di Kediaman Habib Umar di Desa Nuangan tersebut, dirangkaikan dengan kampanye dialogis dengan pembatasan peserta.

Silaturahmi ini juga turut dihadiri Para Tokoh Agama Islam dan Kristen, dan tokoh masyarakat.

Red.

 

banner1

Pos terkait