Ada Apa Bupati Boltim Kunjungi Kejaksaan Negeri Kotamobagu?

Photo. Bupati Boltim Oskar Manoppo, SE, MM., bersama Kejari Kotamobagu, Elwin Agustian Kahar. SH. MH.

NEFAnews.com – Momentum bulan suci ramadhan merupakan ajang untuk mempererat hubungan silaturrahmi bagi umat muslim.

Momentum ini pun dimanfaatkan forkopimda untuk merajut tali silaturrahmi.

Silahturahmi Pemkab Boltim dan Kejaksaan Negeri Kotamobagu.

Jumat (14/3/2024), tampak Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Oskar Manoppo didampingi jajaran Pemerintah Kabupaten Boltim bersama Kepala Kejari Kotamobagu Eldwin Kahar, SH. MH., bersama jajarannya melaksanakan Sholat Jumat berjamaah di Musholah Al Qahhar.

Usai melaksanakan sholat berjamaah, tampak kedua pimpinan bersama jajarannya melanjutkan pertemuan diruang kerja Kejari Kotambagu.

“Agenda hari ini adalah silaturahmi saja untuk mempererat tali silaturahmi antar forkopimda,” ujar Bupati Boltim usai pertemuan.

Bupati berharap silahturahmi ini akan berdampak pada sistem kinerja sesuai regulasi dan aturan agar roda pemerintahan berjalan aman.

Senada dengan Kejari Kotamobagu Elwin Kahar yang membenarkan pertemuan tersebut sebatas silaturahmi.

“Iya pertemuan ini sekedar silaturahmi pasca pelantikan. Kami hanya menyampaikan bahwa kejaksaan siap mendukung, mengawasi dan mengawal pemerintahan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur,” tandas Elwin.

Dee.

 

banner1

Pos terkait